-->

Fakta dan Mitos Seputar Air Dingin

SEGELAS air es memang bisa jadi pelepas dahaga yang paling pas disaat tengah teriknya matahari. Apalagi di negara-negara tropis seperti Indonesia. Tapi, pernahkah kamu bertanya-tanya apakah air dingin bagus untuk kesehatan? Ada yang bilang sih, bahwa air dingin bisa bikin perut buncit. On the other hand, ada yang menganggap air dingin bagus untuk pencernaan. Hmmm... langsung saja Yuks, kita simak fakta dan mitos tentang makanan dan minuman dingin menurut dr Raden Argarini Mkes!


Manfaat air dingin


1. Makanan/minuman dingin mengakibatkan tubuh rawan terserang penyakit = Mitos
Pada dasarnya, bukan suhu yang berpengaruh, melainkan kuman yang terkandung di dalamnya. Memang kuman akan mati saat air dimasak. Tapi, tidak ada jaminan air itu bekas kuman. Jadi, dingin saja atau panas sebenarnya sama saja, bergantung makanan atau minuman dingin itu sudah disterilkan atau belum.

2. Minum air dingin membuat lemak susah dicerna = Mitos
Saat masuk saluran pencernaan, makanan atau minuman telah dihangatkan oleh lambung hingga suhunya 36-37 derajat Celsius atau sesuai suhu tubuh. Jadi, tidak masalah kalau kita mengonsumsi makanan atau minuman dingin. Bahkan, air dingin akan menjadi hangat saat berada di dalam tubuh sehingga lapisan lemak dalam tubuh tidak mungkin sampai beku.

3. Minuman dingin cocok untuk diet = Fakta
Sebenarnya air putih dingin bakal membantu tubuh membakar kalori lebih banyak dibandingkan air hangat. Ketika air dingin masuk ke tubuh, tubuh akan dipaksa menetralkan suhu air tersebut melalui pembakaran lemak asalkan yang diminum itu benar-benar air putih. Kalau minuman manis ataupun berkalori tinggi, ya tetap saja akan membuat gemuk.

Fakta dan mitos air dingin, air dingin sebaiknya digunakan pada waktu selesai olahraga

4. Makan pedas dinetralkan dengan minum air dingin = Mitos
Penjelasan : Ketika kepedasan dan minum air dingin, rasa panas pada lidah memang sedikit hilang. Tapi, saat efek dingin dari minuman hilang, rasa pedasnya justru makin bertambah. Sebaiknya, saat kita kepedasan, minumlah air hangat. Sebab, makanan pedas mengandung senyawa bernama capsaicin.

Baca juga : Fakta dan Mitos Seputar Makanan, Benarkah Nanas Penyebab Keputihan ?

5. Setelah berolahraga, lebih baik minum air dingin = Fakta
Penjelasan : Saat tubuh kita berkeringat ketika berolahraga, berarti tubuh harus didinginkan. Apalagi, tubuh telah kehilangan banyak cairan tubuh dan elektrolit. Selain mengisi kembali cairan tubuh, mengonsumsi air dingin saat berolahraga dapat membantu pendinginan tubuhdan meringankan dehidrasi.

Baca juga :
Fakta dan Mitos Tentang Pembersih Kewanitaan
Salah Kaprah tentang Pubertas
Atau kunjungi daftar isi blog kami > Daftar isi

Fakta dan mitos seputar air dingin ini bersumber dari dr Raden Argarini Mkes (Dosen Departemen Fisiologi Fakultas Kedokteran Unair). Demikian Informasi yang katalebay.xyz dapat sampaikan dari jawapos. Semoga dapat menambah wawasan kita semua tentang pengonsumsian air dingin di waktu yang tepat.

No comments:

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

glx_384ff51d8bb4d3d294173256e04ded62.txt Galaksion check: 2831b972811e64a22d77ceba3ee8a4a6